search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Motor Remaja di Jatiluwih Hilang Depan Rumah
Kamis, 24 Juni 2021, 14:25 WITA Follow
image

bbn/ilustrasi

IKUTI BERITATABANAN.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITATABANAN.COM, TABANAN.

Anak remaja kadang menaruh kunci motor di bagasi depan dan meninggalkan begitu saja. Hal ini ternyata  sudah dipelajari pencuri. 

Seperti yang dialami  I Made Ariyanto  asal Banjar Kesambi, Desa Jatiluwih, Penebel yang kehilangan sepeda motor miliknya di pinggir jalan di depan rumahnya.

Kapolsek Penebel AKP I Nyoman Artadana ketika dikonfirmasi, Kamis (24/6) mengatakan kalu kasus pencurian sepeda motor tersebut terjadi Selasa (22/6) lalu. Saat itu sekitar pukul 11.00 WITA, korban  Ariyanto tiba di rumah usai menjemur padi.

Dengan santai korban memarkir motor Honda beat Nopol DK 6787 ABJ di pinggir jalan utama. Kunci dicabut dan tidak mengunci stang. Kunci selanjutnya ditaruh di bagasi depan kiri. Kemudian ia menuju rumah  berjarak sekitar 25 meter dari jalan untuk istirahat siang. 

Beberapa saat kemudian, korban mendengar suara rem sepeda motor. Dia langsung melihat ke arah jalan ternyata sepeda motornya sudah tidak ada. 

Dia melihat sepeda motornya dibawa kabur seseorang ke selatan dari arah Jatiluwih. Korban berusaha mengejar, namun pelaku sudah terlalu jauh sehingga motor.

Korban hanya bisa bengong dengan yang dialaminya. Kemudian orang tuanya datang dari kerja. Mendapat laporan anaknya, orang tua korban langsung  melaporkan ke Polsek penebel. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugaian sekitar Rp 10,5 Juta.

“Kami masih melakukan penyelidikan dibantu tim dari resmob reskrim Polres Tabanan,” pungkas AKP Artadana. 

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tbn

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritatabanan.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Tabanan.
Ikuti kami